SEKILAS INFO
: - Jumat, 18-10-2024
  • 2 tahun yang lalu / MAN 2 Pesisir Selatan menuju Madrasah Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan WBBM
MAN 2 Pesisir Selatan Terima Kunjungan Kanit Intelkom Polsek IV Jurai Terkait Netralitas Pilkada

Painan, Humas– MAN 2 Pesisir Selatan menerima kunjungan dari Kanit Intelkom Polsek IV Jurai terkait netralitas POLRI/TNI/ASN menyongsong pelaksanaan Pilkada, pada Senin (30/09).

Diterima langsung oleh Kepala Madrasah Ahmad Asdi di ruangannya, Yusril selaku Kanit Intelkom didampingi oleh Babinsa Koramil IV Jurai Anas Nasrul dan Babinkamtibmas Polsek IV Jurai Yodi Risman Putra.

Disela kunjungan, Yusril mengatakan bahwa kunjungan tersebut merupakan bentuk silaturahmi sekaligus sosialisasi dan koordinasi dengan masyarakat khususnya MAN 2 Pessel. Salah satu agendanya adalah mensosialisasikan pentingnya netralitas ASN termasuk TNI dan POLRI.

“Jelang Pilkada, kita mensosialisasikan dan mengingatkan kembali pentingnya bagi ASN termasuk TNI dan POLRI untuk bersikap netral karena ini merupakan aturan sebagai abdi negara, serta menjaga kondusifnya suasana jelang dan saat Pilkada,” ucap Kanit.

Sementara itu Kepala Madrasah Ahmad Asdi menyambut dengan antusias kunjungan tersebut. Ia menyatakan bahwa warga MAN 2 Pessel terutama ASN siap untuk bersikap netral terhadap pelaksanaan Pilkada yang akan datang.

“Sebagai ASN dan sebagai instansi pendidikan kita sudah sepatutnya bersikap netral terhadap pelaksanaan Pilkada, kita tentunya mendukung pelaksanaan Pilkada yang aman, kondusif dan berjalan sesuai aturan,” ucap Asdi.

Diketahui selama ini hubungan dan komunikasi antara MAN 2 Pessel dengan Kopinca Kec IV Jurai berjalan sangat baik dan harmonis, Tidak terkecuali dengan Polsek IV Jurai dan juga Koramil IV Jurai. Berbagai even juga sering dilaksanakan dengan mengundang pihak terkait tersebut. Demikian pula sebaliknya, MAN 2 Pessel juga sering dilibatkan oleh Polsek, Koramil maupun Camat Kec IV Jurai dalam berbagai kegiatan. (weni)

TINGGALKAN KOMENTAR

Data Sekolah

MAN 2 PESISIR SELATAN

NPSN : 10310907

Jln Jenderal Sudirman No 10 Sago
KEC. IV Jurai
KAB. PESISIR SELATAN
PROV. SUMATERA BARAT
KODE POS 25651
TELEPON 07567464185
FAX 0723-1234567
EMAIL man2.pessel@gmail.com

Maps Sekolah

PODCAST RUMOR SEJUK

Daftar Guru