SEKILAS INFO
: - Kamis, 09-05-2024
  • 1 tahun yang lalu / MAN 2 Pesisir Selatan menuju Madrasah Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan WBBM
Paskibra MAN 2 Pesisir Selatan Sukses  Jalankan Tugas Upacara HUT RI ke-77 Kec IV Jurai

Painan, Humas– Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) yang terdiri dari siswa MAN 2 Pesisir Selatan (Pessel) sukses menjalankan tugas pada Upacara 17 Agustus 2022 Kecamatan IV Jurai pada Rabu pagi (17/08). Upacara berlangsung di Kenagian Lumpo dan dihadiri oleh Muspika Kec IV Jurai beserta ASN, pelajar, tokoh masyarakat, dan masyarakat umum.

Berdasarkan pantauan saat upacara bendera, Paskibra tersebut tampil sangat rapi dari awal sampai akhir. Petugas pengibar bendera juga sukses mengibarkan bendera dengan semestinya.

Mustafid Rido Riyan, selaku Pembina Paskibra MAN 2 Pessel dan juga berugas sebagai pelatih menyatakan bahwa selama ini siswa paskibra itu telah dilatih oleh tim dari Polsek dan Koramil Kec IV Jurai. Mereka telah dibimbing melaksanakan tugasnya dan berhasil melaksanakan pada hari itu.

Kepala Madrasah Ahmad Asdi pasca mengikuti upacara menyatakan rasa harunya atas kesuksesan Paskibra madrasahnya dalam menjalankan tugas. Ia mengucapkan selamat dan menyempatkan berfoto bersama dengan siswa Paskibra tersebut didampingi guru dan tenaga kependidikan yang turut hadir dalam upacara.

“Sangat bangga dan haru menyaksikan pengibaran bendera pada Upacara 17 Agustus Kec IV Jurai tahun ini dilaksanakan oleh Paskibra MAN 2 Pessel. Seluruhnya berasal dari siswa kita dan kita ucapkan selamat karena berhasil melaksanakan tugas dengan sangat baik,” ucap Asdi.

Diketahui, Paskibra yang tampil hari sebanyak 28 orang. Terdiri dari 12 oang putri dan sisanya adalah putra. Mereka telah melaksanakan latihan secara rutin beberapa minggu sebelum tampil mengibarkan bendera merah putih pada upacara hari itu. (weni)

Data Sekolah

MAN 2 PESISIR SELATAN

NPSN : 10310907

Jln Jenderal Sudirman No 10 Sago
KEC. IV Jurai
KAB. PESISIR SELATAN
PROV. SUMATERA BARAT
KODE POS 25651
TELEPON 07567464185
FAX 0723-1234567
EMAIL man2.pessel@gmail.com

Maps Sekolah

PODCAST RUMOR SEJUK

Daftar Guru