SEKILAS INFO
: - Senin, 29-04-2024
  • 1 tahun yang lalu / MAN 2 Pesisir Selatan menuju Madrasah Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan WBBM
Jelang Ramadhan MAN 2 Pesisir Selatan Laksanakan Thaharah Mesjid

Painan-Humas. Memasuki bulan suci Ramadhan, MAN 2 Pesisir Selatan melaksanakan kegiatan thaharah, membersihkan masjid dan mushola yang ada di sekitar madrasah pada Jum’at (8/3).

Thaharah merupakan kegiatan tahunan yang dilakukan MAN 2 Pesisir Selatan sebelum menyambut bulan suci Ramadhan. Kegiatan ini dilaksanakan dengan membersihkan masjid dan mushola di sekitar madrasah yang dilakukan oleh siswa dan didampingi guru-guru.

Tahun ini ada empat masjid dan mushola yang menjadi target thaharah, yaitu mushola Khairul Ikhwan, masjid Al Wustha Sago, Musholla Nurul Ilmi, dan Masjid Mujahidin.

Tidak hanya sekedar membersihkan masjid, dengan adanya kegiatan ini juga memberikan pembelajaran kepada siswa bagaimana berbaur dan ikut andil dalam kegiatan masyarakat serta meningkatkan kesadarana akan kebersihan.

“Tindakan siswa dalam melakukan kegiatan thaharah di sekitar madrasah sebagai persiapan menyambut bulan suci Ramadhan sungguh membanggakan. Ini menunjukkan kesadaran mereka akan pentingnya membersihkan diri secara spiritual dan fisik sebagai bagian dari persiapan menyambut bulan penuh berkah ini. Semoga semangat dan kegiatan positif semacam ini terus terjaga dan menjadi contoh bagi seluruh siswa dalam menjalankan ibadah dengan penuh keikhlasan dan kebersihan,” uajar Ahmad Asdi

TINGGALKAN KOMENTAR

Data Sekolah

MAN 2 PESISIR SELATAN

NPSN : 10310907

Jln Jenderal Sudirman No 10 Sago
KEC. IV Jurai
KAB. PESISIR SELATAN
PROV. SUMATERA BARAT
KODE POS 25651
TELEPON 07567464185
FAX 0723-1234567
EMAIL man2.pessel@gmail.com

Maps Sekolah

PODCAST RUMOR SEJUK

Daftar Guru